Sampaikan Imbauan Kamtibmas Jelang Pemungutan Suara, Sambang Dialogis Bhabinkamtibmas di Banjar Uma Klungkung

img 20240201 wa0104

Centralberitanews.com

DENPASAR, kamis, 1 Pebruari 2024
Aiptu I kadek Agus Widiatmika, selaku Bhabinkamtibmas Desa Padang Sambian Kaja,melaksanakan kunjungan dan sambang dialogis di Banjar Uma Klungkung dengan Tokoh masyarakat seperti I Wayan Sugita, Dewa Sutarja, Wayan Lendra, Kadus Benny Cahyadi, Jero Bendesa Wayan Suja, dan Perbekel I GST Ketut Anom Suarjana turut hadir.

Dalam sambang dialogis tersebut Bhabinkamtibmas menghimbau kepada tokoh masyarakat agar bersama-sama menciptakan suasana aman di sekitar Banjar Uma Klungkung, terutama menjelang hari pemungutan suara dan masa kampanye. Ia menekankan pentingnya menjaga kenyamanan lingkungan untuk memastikan keamanan tetap terjamin.

Bhabinkamtibmas Desa Dangri Kelod, Aiptu Suwandono dalam Dialogis tersebut menyampaikan mengajak bersama-sama upaya untuk meningkatkan keamanan di wilayahnya masing-masing.

Advertisement

Para Tokoh masyarakat memberikan dukungan penuh terhadap upaya Bhabinkamtibmas dalam menjaga ketertiban dan keamanan.

Sementara itu Kasi Humas AKP I Ketut Sukadi menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Polsek Denbar, Polresta Denpasar, dalam menjalin komunikasi yang baik dengan masyarakat guna menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif.

Baca juga :  Lantamal V Gelar Doa Bersama Jelang HUT TNI AL Ke-78

“Berbagai upaya dari Kepolisian dilaksanakan dalam upaya menjaga keamanan wilayah terlebih menjelang pencoblosan Pemilu 2024,” jelas Kasi Humas.

(IFA,)

Advertisement

Pengaduan via WhatsApp?