Blue light Polsek Kuta Utara Sambangi Pantai Batubolong

img 20240218 wa0029

Centralberitanews.com

Mangupura – Untuk mengantisipasi adanya gangguan kamtibmas pasca pemungutan suara Pemilu 2024 beberapa hari yang lalu, polres Badung beserta jajarannya terus meningkatkan kegiatan Kepolisian diantaranya mengintensirkan pelaksanaan Patroli ke berbagai daerah hukumnya, seperti halnya Polsek Kuta Utara melaksanakan giat patroli dengan menyambangi obyek wisata pantai Batubolong Desa Canggu Kecamatan Memgwi Kabupaten Badung, Bali. Sabtu tanggal 17 Pebruari 2024 malam pukul 21.00 WITA.

Kegiatan patroli Polsek Kuta Utara dilaksanakan oleh personel unit Samapta dengan menggunakan kijang 940 Canggu di pimpin oleh Ps Panit 1 Samapta Aiptu I Wayan Mendra bersama Aiptu I Nengah Budiartana.

Rute patroli diawali dari Mako Polsek Kuta Utara lanjut menyusuri jln raya Batubolong, Munduk Catu, jln Nelayan Shotcut dan sekitarnya,
“Kita laksanakan giat patroli ke tempat-tempat keramain yang dikunjungi oleh masyarakat seperti Pertokoan, Warung, Restaurant dan obyek pantai yang ada di seputaran wilkum Polsek Kuta Utara.” ungkap Aiptu Mendra seijin Kapolsek Kuta Utara AKP Muhammad Rizky Fernandez, SIK., MH.

Advertisement

Lebih lanjut Wayan Mendra menjelaskan personil Samapta juga melaksanakan dialogis dengan Pecalang, Jukir maupun Security setempat untuk ikut serta bersama-sama menjaga kamtibmas wilayah hukum Polsek Kuta Utara guna mencegah terjadinya kejahatan jalanan maupun curat, curas dan curanmor sehingga tercipta rasa rasa aman dan nyaman

Baca juga :  Jelang Idul Fitri, Polsek Denbar Bersama Tiga Pilar Sisir Duktang Dan Rumah Pemudik

“Semoga dengan kehadiran Polri ditengah-tengah masyarakat bisa memberikan rasa aman dan nyaman dan dirasakan kehadirannya.” pungkasnya di Obyek Wisata pantai Batubolong. (Minggu, 18/02)

(IFA)

Advertisement

Pengaduan via WhatsApp?