Unit Patroli Tingkatkan Patroli Ke Tempat Perbelanjaan

img 20240413 wa0008

Centralberitanews.com

Mangupura – unit Patroli Satuan Samapta Polres Badung yang dipimpin oleh Aipda I Gusti Rai Mangunata melaksanakan patroli guna mencegah dan meminimalisir terjadinya tindak kejahatan serta memberikan pesan-pesan kamtibmas kepada masyarakat yang melaksanakan kegiatan, Patroli tersebut merupakan bagian dari upaya kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah hukum Polres Badung. kegiatan dengan melakukan pengawasan, pemantauan dan penjagaan di beberapa lokasi tempat perbelanjaan yang berada di sekitar Desa Dalung Kecamatan Kuta Utara Kabupaten Badung. Jumat (12/04) mulai pukul 20.30 Wita

Tampak personel patroli menyambangi pusat perbelanjaan / supermarket IWAKA yang berlokasi di wilayah Desa Dalung, kegiatan dilaksanakan untuk mengantisipasi terjadinya gangguan Kamtibmas seperti curas, curat, curanmor maupun kejahatan lainnya serta aksi premanisme, personil melakukan dialogis dengan masyarakat, security maupun tukang parkir dengan menyampaikan himbauan kamtibmas untuk mencegah hal-hal yang tidak di inginkan.

Advertisement

“Selain melakukan kegiatan patroli kami juga memberikan imbauan kamtibmas kepada para pengunjung untuk selalu berhati-hati serta meningkatkan kewaspadaan agar terhindar dari aksi kejahatani.” Ungkap Kasat Samapta AKP I Gede Budiarta, SH. MH. seijin Kapolres Badung AKBP Teguh Priyo Wasono, SIK.

Baca juga :  Masifkan Vaksin Booster di Wilayah Prambon

Dia juga berpesan agar masyarakat mau memberikan informasi terkait situasi kamtibmas kepada Polri. “Mari kita sama -sama jaga keamanan dan ketertiban serta beri Kami informasi, Sekecil apapun informasi yang kami terima akan segera diatensi untuk dilakukan upaya-upaya tindak lanjut serta upaya pencegahan. “Pungkasnya. (Sabtu, 13/04).

(IFA)

Advertisement

Pengaduan via WhatsApp?