Wakapolres Kompol Prama Pimpin Upacara Hari Kesadaran Nasional

img 20240417 wa0075

Centralberitanews.com

Mangupura – Wakil Kepala Kepolisian Resor Badung Kompol I Made Pramasetia, SH. SIK. MH menjadi inspektur upacara (Irup) dalam upacara Hari Kesadaran Nasional yang juga diikuti oleh Pleton PJU dan Kapolsek Jajaran Polres Badung, Pleton Perwira, Pleton Dalmas Polres Badung, Pleton Staf Gabungan Polres Badung, Pleton Bhabinkamtibmas, Pleton Lalu Lintas, Pleton Gabungan Reskrim, Intel, Narkoba Dan Tahti serta Pleton PNS Polres Badung di lapangan Apel Polres Badung Jl. Kebo Iwa No. 1 Mengwitani, Kecamatan Mengwi Kabupaten Badung, Bali. Rabu (17/04) pagi.

Wakapolres Badung Kompol Prama yang membacakan amanat Kapolda Bali mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada para pejabat utama, para Kapolres/Ta dan seluruh personel jajaran Polda Bali atas segala dedikasi dan loyalitas yang diberikan dalam mendukung pelaksanaan tugas selama ini, khususnya dalam mengamankan kegiatan masyarakat selama bulan puasa dan hari raya Idul Fitri 1445 Hijriah Tahun 2024.
“Puji syukur berbagai kegiatan masyarakat seperti mudik Lebaran maupun pariwisata di Wilayah Bali berjalan dengan baik dan lancar tanpa adanya ganggguan yang berarti. Saya berharap kinerja yang sudah baik ni agar terus dipertahankan dan semakin di tingkatkan lagi kedepannya.” Ungkap Kapolda Bali..

Baca juga :  Pangkoarmada II Hadiri Upacara Hari Bhayangkara Ke-78

Lebih lanjut diterangkan meskipun Operasi Ketupat Agung-2024 telah berakhir kemarin, namun Jenderal Bintang dua tersebut meminta kepada seluruh jajaran agar terus melaksanakan pengamanan dan kegiatan rutin yang ditingkatkan (KRYD) pada jalur pintu masuk Bali untuk mengantisipasi peningkatan arus kendaraan maupun masyarakat yang datang Ke Bali.

Advertisement

“Menjadi seorang anggota Polri bukanlah pekerjaan yang mudah. setelah bergabung dengan Polri, berarti kita sudah siap untuk mengabdi dan menyerahkan separuh waktu kita kepada negara dan masyarakat. namun demikian, kita patut selalu bersyukur karena pengabdian yang kita berikan juga telah diapresiasi oleh Negara.”Imbuhnya.

Kapolda berharap melalui upacara peringatan hari kesadaran Nasional yang dilaksanakan saat ini, mengajak personel untuk senantiasa meningkatkan motivasi, kualitas kinerja dan kecintaan terhadap institusi polri.
“Melalui momentum upacara Hari Kesadaran Nasional ini, mari kita pupuk rasa kebanggaan dan kecintaan terhadap Negara dengan selalu meningkatkan disiplin dan kinerja sesuai dengan tugas pokok dan fungsi yang di emban.” ucapnya.

Terkait dengan rangkaian tahapan pemilu serentak tahun 2024, Kapolda meminta kepada jajaran Intelkam agar terus melaksanakan kegiatan deteksi dini dan penggalangan sehingga tidak terjadi aksi penolakan maupun reaksi berlebihan dari masyarakat atau pendukung calon yang tidak puas dengan hasil tersebut.
“Agar terus memantau perkembangan situasi saat ini, jalin komunikasi dengan pihak terkait untuk menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif.” Pungkasnya.

Baca juga :  Kenakalan Remaja Dan Bahaya Bullying: Polsek Dentim Ajak Siswa Berdialog di Jumat Curhat

(IFA)

Advertisement

Pengaduan via WhatsApp?