Wabup Subandi Selalu Support Perkembangan Pendidikan di Sidoarjo*

img 20240427 wa0134

Sidoarjo, Centralberitanews.com  – Suasana penuh kehangatan dan keakraban sangat terasa pada acara halal bihalal Dewan Guru LP Ma’arif NU Sidoarjo, Sabtu pagi (27/4) di Masjid K.H. Hasyim Asyari, komplek Kampus Unusida II Sidoarjo.

Turut hadir Ketua DPRD Kabupaten Sidoarjo, Usman dan sejumlah tokoh LP Ma’arif NU, PC NU, Rektor Unusida, serta
KH Dr. Marzuki Mustamar Pengasuh Pondok Pesantren Sabilurrosyad Malang. Tampak Wakil Bupati Sidoarjo, H.Subandi,SH,M.Kn juga hadir.

Dalam suasana yang penuh keakraban, Wabup Subandi mengapresiasi positif atas kinerja LP Ma’arif NU Sidoarjo.

img 20240427 wa0128

“Sejauh ini bidang pendidikan Kabupaten Sidoarjo terus berkembang, pembangunan infrastruktur juga berkembang. Pimpinan daerah selalu memberikan support terhadap dunia pendidikan, ” ungkapnya.

Advertisement

Ia ingin mewujudkan program- program pendidikan NU dalam mewujudkan program pendidikan lebih berkualitas.

“Masih banyak program -program pendidikan yang menjadi pekerjaan rumah, dan akan kita wujudkan diwaktu mendatang ” jelasnya.

Sementara itu Ketua PC LP Ma’arif NU, Drs. Misbahuddin metasa senang dan mengucapkan terima kasih atas perhatian serius pemda dan PC NU sidoarjo atas perkembangan dunia pendidikan di Kabupaten Sidoarjo.

Baca juga :  Kapolda Jatim Resmi Dilantik Segai Pengprov PBVSI Masa Bakti 2024-2028

Pada kesempatan tersebut, ia juga mengungkapkan keterbatasan anggaran di LP Ma’arif NU Sidoarjo untuk perkembangan pendidikan. (Mas).

(#.prm).

Advertisement

Pengaduan via WhatsApp?