Danguspurla Koarmada II Laksanakan Courtesy Call Dengan Dua Kementerian Untuk Sinergi 5th MNEK 2025

Img 20241223 Wa0313

TNI AL. Koarmada II. 23 Desember 2024, Centralberitanews.com – Komandan Gugus Tempur Laut (Danguspurla) Koarmada II, Laksma TNI Amrin Rosihan Hendrotomo, selaku Dansatgas 5th Multilateral Naval Exercise Komodo (MNEK) 2025, melakukan kunjungan kehormatan (Courtesy Call) kepada Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI dan Kementerian Pekerjaan Umum (PU) RI, untuk memperkuat sinergi pelaksanaan 5th MNEK 2025 yang akan dilaksanakan di Bali.

Dalam kunjungan ke Kementerian Kesehatan yang berlangsung di Gedung Adhyatma, Jakarta pada Kamis (19/12) silam, Danguspurla Koarmada II memaparkan rencana kegiatan 5th MNEK 2025, termasuk sejarah penyelenggaraan sejak MNEK pertama pada tahun 2014. Dr. Yudi Pramono, MARS Plt Dirjen P2P (Pencegahan Dan Pengendalian Penyakit), mewakili Menkes RI Budi Gunadi Sadikin, menyambut positif rencana ini khususnya pelaksanaan bakti sosial dan bakti kesehatan seperti pemeriksaan kesehatan umum, donor darah, operasi katarak, dan bibir sumbing di Kabupaten Karangasem, Bali.

Img 20241223 Wa0309

Kemenkes juga memberikan masukan terkait pentingnya protokol kesehatan dan prosedur Customs, Immigration, and Quarantine (CIQ) untuk mendukung kedatangan kapal perang dan pesawat udara negara peserta.

Advertisement

Sementara itu, pada kunjungan ke Kementerian PU di Gedung Kementerian PU Jakarta, Danguspurla Koarmada II menjelaskan kepada Menteri PU Bapak Dody Hanggodo, tentang rencana pelaksanaan Engineering Civic Action Program (ENCAP) selama 45 hari di Desa Antiga Kelod, Karangasem, Bali. Proyek yang direncanakan meliputi renovasi gudang peralatan nelayan, pembangunan fasilitas MCK, serta pengaspalan jalan sepanjang 1 kilometer. Mengenai rencana tersebut, Menteri Dody Hanggodo menyatakan dukungan penuh terhadap program ini dan menyampaikan rencana survei teknis bersama dengan Tim ENCAP dari TNI AL.

Baca juga :  Kepala Kepolisian Resor Karangasem beserta Staff dan Jajaran Mengucapkan

Kolaborasi strategis ini menunjukkan komitmen TNI AL, Kemenkes, dan Kementerian PU dalam mendukung keberhasilan 5th MNEK 2025, tidak hanya dari sisi militer, tetapi juga dalam memberikan manfaat sosial dan infrastruktur bagi masyarakat Indonesia khususnya di Bali.

(Pen/2)

Advertisement

Pengaduan via WhatsApp?