Melalui Zoom Meeting Serentak Kapolri dan Panglima TNI, Kapolres Madiun Kota Bagikan 150 Paket Baksos Polri Presisi Sambut Bulan Ramadhan

Img 20250228 Wa0045

Kota Madiun, Centralberitanews.com — Polres Madiun Kota melaksanakan penyerahan baksos untuk mahasiswa, Aliansi Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) dan Organisasi Kemasyarakatan Mahasiswa (OKP) digedung Sunaryo Polres Madiun Kota. Kamis (27/02).

Penyerahan Baksos Polri Presisi di lakukan Serentak oleh Kepolisian Daerah dan jajaran di wilayah masing masing, kegiatan pembagian baksos di lakukan secara zoom meeting di seluruh Indonesia.

Dalam acara Baksos Polri Presisi di hadiri oleh Kapolres Madiun Kota AKBP Agus Dwi Suryanto, SIK,.MH, Kasdim 0803 Madiun, Tamu undangan serta perwakilan dari mahasiswa dari beberapa fakultas.

Saat kegiatan pembagian Baksos Polri Presisi, Kapolres Madiun Kota mengatakan kegiatan bansos tersebut sebagai upaya memperkuat sinergi antara Kepolisian dengan elemen mahasiswa dan Organisasi Kemasyarakatan Mahasiswa serta diharapkan bisa memberikan dampak positif dalam rangka menjaga harkamtibmas di Wilkum Polres Madiun Kota.

Advertisement

“Mahasiswa merupakan pendukung program program pemerintah, yang siap mengkritisi apabila ada Program yang keliru,”imbuhnya.

Di sisi lain, dari perwakilan mahasiswa yaitu Presiden mahasiswa Universitas PGRI Madiun yang juga Kepala Kordiantor Forum Mahasiswa Madiun Raya Haida Fila mengapresiasi kegiatan baksos presisi ini sebagai sarana silaturami dan terima kasih atas dukungan atau support kepada organisasi kemahasiswaan di Kota Madiun.

Baca juga :  Wujudkan Situasi Aman, Personil Samapta Polres Bangli Lakukan Patroli Malam di Areal Pertokoan Pasar Kidul Bangli.

“Kita sebagai mahasiswa menyambut baik kegiatan ini, karena Polres Madiun Kota Dari dulu selalu dekat dengan mahasiswa dan organisasi kepemudaan di Kota Madiun ,”pungkasnya.(hms).

Advertisement

Pengaduan via WhatsApp?