Jumat Curhat Polsek Dentim Sebagai Wadah Penyelesaian Masalah Di Lingkungan Masyarakat

img 20230915 wa0039

Centralberitanews.com

Bertempat di Kantor Desa Kesiman Kertalangu, Jln. Bakung No. 71 Denpasar Timur, Kapolsek Dentim Kompol Nyoman Darsana S.H., didampingi Kanit Binmas Iptu I Nyoman Sujana S.H., kembali menggelar kegiatan “Jumat Curhat” yang menjadi jembatan empati antara kepolisian dan masyarakat dalam menyelesaikan beragam masalah yang ada di lingkungannya, Jumat (15/09/2023) pukul 09.00 wita.

Hadir dalam kegiatan ini antara lain Perbekal Desa Kesiman Kertalangu, Sekdes Kesiman Kertalangu, Ketua beserta anggota BPD Desa Kesiman Kertalangu, Kadus seDesa Kesiman Kertalangu, Linmas Desa Kesiman Kertalangu, Staf Desa Kesiman Kertalangu dan beberapa perwakilan dari masyarakat.

Pada pelaksanaan kegiatan Jumat curhat kali ini ada beberapa keluhan yang disampaikan dari perwakilan masyarakat dengan harapan mendapatkan solusi yang tepat diantaranya :

– Keberadaan Polisi Banjar sangat positif bagi kami, sehingga Kami ingin mengetahui apa tupoksi dari Polisi Banjar?
– Citra polisi pernah jatuh karena kasus Sambo, untuk memperbaiki itu, perlu ada kerja keras tentunya dimulai dari polisi di tingkat Polsek, Kami berharap dengan segala Kebijakan Bapak Kapolsek Dentim bisa memperbaiki Citra Polri.

Advertisement

Menanggapi hal tersebut Kapolsek Dentim Kompol Nyoman Darsana S.H., menyampaikan bawasannya keberadaan Polisi Banjar diharapkan seperti Bhabinkamtibmas, namun dalam pelaksanaannya personil yg ditugaskan di Banjar adalah personil yang sudah bertugas di fungsinya masing-masing di Kepolisian, oleh karena itu dari pimpinan dibuatkan aplikasi Polisi jaga di Banjar untuk mempermudah pelaporan masyarakat terkait gangguan Kamtibmas, Terkait citra Polri, dengan segala program dan kebijakan kami akan berusaha sekuat tenaga dalam perbaikan citra Polri.

Baca juga :  Kapolres AKBP Teguh Priyo Wasono Terima Audensi Pengurus PHBI

Ia juga menambahkan bahwa Pelaksanaan kegiatan Jumat ini menjadi momen yang penting dalam membangun hubungan yang lebih erat antara kepolisian dalam hal ini Polsek Dentim dengan masyarakat dan juga merupakan langkah nyata dalam membangun keterlibatan aktif masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang lebih aman dan harmonis.

”Dan juga menjadi momentum edukasi dan memberikan informasi terkini tentang tindakan kriminal yang patut diwaspadai dan membangun kesadaran masyarakat akan pentingnya keamanan”tutup Kompol Darsana

(Ifa)

Advertisement

Pengaduan via WhatsApp?