Blue Light Patrol Sat Lantas Awasi Jalur Utama

img 20231018 wa0020

Centralberitanews.com

Mangupura – Dalam rangka meningkatkan pelayanan terhadap pengguna jalan raya sekaligus dalam upaya meminimalisir terjadinya kemacetan, kecelakaan lalu lintas serta mencegah tindak kejahatan jalanan, Satuan Lalu Lintas Polres Badung terus meningkatkan kegiatan patroli dan pengaturan arus lalu lintas di daerah hukum Polres Badung, tampak dua petugas Polantas yakni Aipda I Ketut Wardiarta bersama dengan Bripda I Dewa Putu Surya Wibawa melaksanakan patroli (Blue Light Patrol) sekaligus melakukan atensi jalur rawan macet dan kecelakaan di jalur utama Denpasar – Gilimanuk pada hari Rabu dini hari (18/10) pukul 02.00 – 06.00 Wita.

Kasat Lantas Polres Badung AKP I Wayan Sugianta, SH menjelaskan dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat pengguna jalan selain melakukan pengaturan juga melaksanakan patroli dengan menggunakan sarana kendaraan baik roda maupun roda empat. kegiatan ini dilakukan setiap hari baik siang maupun malam hari.personil Satlantas Polres Badung beserta jajaran terus berupaya memberikan pelayanan dibidang lalu lintas kepada masyarakat pengguna jalan khususnya untuk masyarakat yang melaksanakan aktivitas pada malam hari.

Advertisement

“Kegiatan ini kita laksanakan setiap hari baik siang maupun malam hari, khusus untuk malam hari kita lebih mengedepankan patroli ke jalur rawan macet, kecelakaan dan aksi kejahatan jalanan, guna menekan terjadinya pelanggaran dan laka lantas serta memantau kelancaran arus lalu lintas di Daerah Hukum Polres Badung” Pungkasnya seijin Kapolres Badung AKBP Teguh Priyo Wasono,SIK.

Baca juga :  Kapolsek Rendang Dialogis Kamtibmas Dengan Prajuru Adat Buyan Terkait Kegiatan Adat Di Wilayahnya

(IFA)

Advertisement

Pengaduan via WhatsApp?