Unit Kamsel Berikan Imbauan Untuk Wisawatan Asing

img 20231020 wa0130

Centralberitanews.com

Mangupura – Dalam rangka memberikan edukasi, sosialisasi, pembinaan dan penyuluhan terkait peraturan lalu lintas unit Keamanan dan Keselamatan (Kamsel) Satlantas Polres Badung terus melakukan kegiatan Kepolisian salah satunya dengan melakukan pemasangan spanduk imbauan kepada masyarakat di beberapa ruas jalan yakni disimpang Padonan Brawa dan Simpang Deus Desa Canggu Kecamatan Kuta Utara Kabupaten Badung, Bali. Jumat (20/10) pagi mulai pukul 10.00 Wita

PS. Kanit Kamsel Sat Lantas Polres Badung Aiptu I Putu Ariasa, SH didampingi 2 personel Unit Kamsel menjelaskan kegiatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan kesadaran para pengguna jalan raya khususnya wisatawan asing yang mengendarai kendaraan, guna mematuhi aturan yang ada.
“Adapun spanduk yang kami pasang di tempat ini, untuk dilaksanakan dan dipatuhi oleh para pengguna jalan raya terkait keselamatan berlalu lintas dengan mengunakan bahasa Internasional (bahasa Inggris).”Ungkap Aiptu I Puu Ariasa,

Advertisement

Kapolres Badung AKBP Teguh Priyo Wasono, SIK. melalui Kasat LantasAKP I WAYAN SUGIANTA.,S.H menjelaskan kegiatan edukasi, binluh, dan sosialisasi akan terus dilakukan secara kontinyu dengan harapan dapat menumbuhkan rasa kepatuhan dan kedisiplinan berlalu lintas untuk keselamatan dan keamanan, khususnya kepada wisatawan asing yang melintas di daerah hukum Polres Badung.
“Mari Jadikan Keselamatan Sebagai Kebutuhan, Mari tertib dan patuhi aturan lalu lintas demi keselamatan kita bersama.” Ajaknya.

Baca juga :  Takbiran Keliling Jelang Hari Raya Idul Adha Personil Polsek Kuta Lakukan Pengamanan

(IFA)

Advertisement

Pengaduan via WhatsApp?