Centralberitanews.com
Denpasar, – Satgas Preemtif Subsatgas Binmas OMB 2023-2024 Polresta Denpasar telah menggelar kegiatan sambang dan edukasi di beberapa tempat menjelang perhelatan Pemilu serentak yang akan datang. Kegiatan ini dilakukan pada Selasa Sore (31/10) dalam rangka memastikan kelancaran dan keamanan Pemilu 2024.
Subsatgas Preemtif Binmas memulai kunjungannya dengan melakukan sambang ke kantor DPC PDI Perjuangan yang berlokasi di Jalan Bilok gang Banteng 1, Denpasar. Mereka diterima oleh Bapak Made Karmana, Sekretaris DPC PDI Perjuangan, Bapak Gusti Ngurah Gede, Ketua DPC, serta beberapa pengurus lainnya. Dalam pertemuan tersebut, Petugas Ipda Made Ardana melakukan dialogis dengan para pengurus partai dan menyampaikan beberapa imbauan terkait Kamtibmas.
Salah satu imbauan yang disampaikan adalah pentingnya partisipasi aktif dalam mensukseskan dan menjaga kelancaran Pemilu 2024. Mereka juga diberikan arahan untuk tidak terlibat dalam money politik dan politik identitas, serta diingatkan untuk bertanggung jawab dalam menciptakan situasi Kamtibmas yang aman, damai, dan tertib selama proses Pemilu berlangsung.
Setelah meninggalkan kantor DPC PDI Perjuangan, tim Satgas Preemtif Subsatgas Binmas melanjutkan kegiatan sambang ke warga di Banjar Ambengan, Desa Pedungan, Jalan Sesetan, Denpasar. Mereka bertemu dengan Bapak Firman, seorang pekerja perumahan di sana. Dalam pertemuan tersebut, pesan Kamtibmas juga disampaikan kepada warga, terutama menjelang pelaksanaan Pemilu serentak.
Kepala Bagian Humas (Kasi Humas) AKP I Ketut Sukadi membenarkan terkait kegiatan tersebut. Kegiatan sambang dan edukasi ini bertujuan untuk menjaga situasi Kamtibmas yang aman dan damai serta memastikan keterlibatan masyarakat dalam proses Pemilu 2024 berjalan dengan baik.
Dengan upaya-upaya seperti ini, Satgas Preemtif Subsatgas Binmas OMB 2023-2024 Polresta Denpasar berkomitmen untuk menjaga ketertiban dan keamanan dalam konteks Pemilu serentak yang akan datang, serta mengedukasi masyarakat agar terlibat aktif dalam menjaga demokrasi yang sehat dan berkeadilan.
(IFA)