Centralberitanews.com
Mangupura, Kasubsatgas Pengamanan obyek vital Operasi Mantap Brata Agung 2023-2024 AKP I Nyoman Sudana melaksanakan Patroli sekaligus memberikan imbauan Kamtibmas menjelang Pemilu 2024 di kantor Panwaslucam, jalan Raya Ciungwanara, Desa Blahkiuh, Kecamatan Abiansemal, Kabupaten Badung, Bali pada hari Kamis, (16/11/2023) pagi sekitar pukul 09.30 WITA.
Imbauan tersebut merupakan bagian dari upaya Polri untuk menjaga keamanan dan ketertiban selama pelaksanaan tahapan pendaftaran dan penetapan nomor urut Presiden dan Wakil Presiden Pemilu 2024.
AKP Nyoman Sudana mengatakan kegiatan sambang sekaligus berkoordinasi dengan petugas Panwaslucam Abiansemal ini merupakan langkah preventif dalam menjaga Kamtibmas yang aman dan kondusif.
“Kami berkomitmen untuk menjaga dan memastikan keamanan masyarakat serta kelancaran proses demokrasi.” Katanya.
Salah satu warga IB Hendra menyambut baik imbauan tersebut dan sangat menghargai dukungan dari personil Polri dalam memastikan keamanan dan kelancaran tugas di wilayah kecamatan Abiansemal.
(IFA)