JOMBANG,centralberitanews.com-Pada Ramadhan 1444 H, Hari Ke 20, Pemerintah Kabupaten Jombang menyalurkan bantuan sosial Pemerlu Pelayanan Kesejahteraan Sosial(PPKS) dan Potensi Sumber Kesejahteraan Sosial (PSKS) tahun 2025 di lapangan Pemkab Jombang pada, Kamis (20/3/2025) pagi.
Penyerahan bantuan berupa beras 5 Kg dan uang sebesar Rp. 100.000 secara simbolis dipimpin langsung oleh Abah Bupati Jombang Warsubi,Gus Wakil Bupati Salmanudin, Forkopimda, Sekretaris Daerah Kabupaten Jombang, Staf ahli, Asisten dan Kepala OPD lingkup Pemkab Jombang.
Bantuan sosial yang disalurkan merupakan salah satu upaya nyata dari pemerintah kabupaten jombang untuk mengentaskan kemiskinan, mengurangi disparitas sosial , meningkatkan kualitas hidup masyarakat
Bupati Jombang H.warsubi menyampaikan atas nama pemerintah kabupaten jombang kami sampaikan penghargaan setinggi-tingginya kepada seluruh tim dinas sosial kabupaten jombang para relawan serta semua pihak yang telah berperan aktif dalam pelaksanaan kegiatan ini
“Nilainya tentu tidak terlalu besar namun semoga bisa meringankan beban kebutuhan dasar para penerima manfaat, mudah mudahan ini menjadi barokah dan memberikan manfaat yang besar,”Terang Abah Bupati.
“kepala Dinas Sosial Kabupaten Jombang melalui Kabid Linjamsos Albarian Risto Gunarto Mengatakan,”Untuk 3.636 penerima manfaat yang ada dilapangan Pemkab dari kecamatan Jombang, dari 3.636 orang tersebut terbagi di 20 kecamatan, sedangkan yang lain dibagi di kecamatan masing-masing dasarnya adalah sesuai nama dan alamat jadi PMKS ini datanya dari intuisi sejak tahun kemarin yang kita input di SIPD kemudian kita verifikasi dan validasi dari 4.000 akhirnya menjadi 3.636 penerima manfaat dan hasil verifikasi ke desa kemarin untuk yang meninggal, pindah tempat dan tidak di temukan.
“Semoga ini bisa menjadi pengurangan dan penekanan inflasi serta mengurangi daya beli penerima manfaat masyarakat Kabupaten Jombang ” dan bantuan sosial yang diberikan pada bulan Suci Ramadhan ini dapat membantu meringankan beban pengeluaran untuk pemenuhan kebutuhan pokok sehari-hari,”Ungkapnya.