Bhabinkamtibmas Desa Pajahan Memastikan Ibadah Kenaikan Isa Almasih di GKPB Sinar Kasih Aman dan Kondusif

img 20240509 wa0077

Centralberitanews.com

Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, Aiptu I Nyoman Kariaba, seorang Bhabinkamtibmas desa Pajahan Pupuan, telah melaksanakan pengamanan pada perayaan ibadah Kenaikan Isa Almasih di GKPB Sinar Kasih di banjar dinas Tanah Sari Desa Pajahan Kecamatan Pupuan, Kamis ( 9/5/2024 )

Dengan penuh dedikasi dan profesionalisme, Aiptu I Nyoman Kariaba bersama dengan Bhabin Desa Belimbing I Gede Ketut Alit Widiana, serta dibantu oleh tokoh masyarakat dan petugas keamanan gereja, melakukan langkah-langkah pengamanan yang humanis sejak awal ibadah dimulai. Mereka berpatroli di sekitar lokasi gereja, memastikan bahwa keamanan warga yang hendak beribadah tetap terjaga.

“Kami sangat menghargai kerja keras dan dedikasi Bhabinkamtibmas seperti Aiptu I Wayan Kariaba dalam memastikan keamanan ibadah di lingkungan kami,” ujar Pdt.Mery Handayani S,Teol. dalam pernyataannya. “Kehadiran polisi dalam pengamanan ibadah sangat memberikan rasa aman dan nyaman bagi jemaat gereja kami.”

Advertisement

Aiptu I Nyoman Kariaba menyampaikan bahwa pengamanan ini merupakan bagian dari tugasnya sebagai anggota kepolisian untuk melindungi dan melayani masyarakat, tanpa memandang perbedaan agama atau keyakinan. “Kami siap untuk selalu hadir dan memberikan perlindungan kepada seluruh masyarakat, termasuk dalam kegiatan keagamaan seperti ini,” katanya.

Baca juga :  Tingkatkan Sinergitas, Wadan Kodiklatal Hadiri Turnamen Golf Panglima TNI 2024

Perayaan ibadah Kenaikan Isa Almasih di GKPB Sinar Kasih berlangsung dengan aman, lancar dan damai berkat kerjasama yang baik antara aparat keamanan, pihak gereja, dan masyarakat setempat. Hal ini menunjukkan pentingnya kerja sama antara berbagai pihak dalam memastikan keamanan dan ketertiban di lingkungan tempat ibadah. ujar Aiptu Kariaba.

( Ifa )

Advertisement

Pengaduan via WhatsApp?