Cegah Aksi Premanisme dan Balap Liar Padal Pimpin Patroli

img 20240713 wa0002

Centralberitanews.com

Mangupura – Untuk menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif di daerah hukum Polres Badung, jajaran Kepolisian Resor Badung gencar melakukan kegiatan patroli dan Pemeriksaan diberbagai daerah rawan baik kemacetan, laka lantas maupun aksi kriminalitas, Jumat (12/07) pukul 23.30 wita

Iptu I Gusti Ngurah Rudirajaya selaku Padal Polres, Ipda I Ketut Rai Darsana selaku Padal regu II dan Ipda I Nyoman Suarnaya Giri selaku Padal Pamtup UKL KRYD pimpin pelaksanaan patroli dengan menyusuri jalur mulai jalan raya Mengwitani-Mengwi-Taman Ayun-Gulingan-Penarungan-anggungan-Kapal (wilayah Kecamatan Mengwi), dengan melakukan atensi untuk mengantisipasi balap liar dan aksi premanisme serta kejahatan lainnya.

Dalam pelaksanaan patroli tersebut juga lakukan razia / pemeriksaan terhadap masyarakat serta memberikan imbauan kepada masyarakat seperti di Terminal, obyek wisata Taman Ayun dan pertokoan modern yang ada di sepanjang jalur yang dilalui untuk selalu berhati-hati dan waspada dengan situasi keamanan dilingkungannya masing – masing.

Advertisement

Petugas juga menjelaskan pelaksanaan patroli gabungan tersebut dilaksanakan dalam rangka memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas) di daerah hukum Polres Badung.

Baca juga :  Satgas II Preventif OMB Polres Tabanan Kawal & Pengamanan pendistribusian Logistik Pemilu berupa kotak suara Pemilu 2024

Dalam kegiatan patroli tersebut nampak situasi dalam keadaan aman dan lancar serta tdak ditemukan adanya hal-hal yang dapat menimbulkan gangguan keamanan. (Sabtu, 13/07)

(Ifa)

Advertisement

Pengaduan via WhatsApp?