Cipta Kondisi Pasca Pemilu 2024 Polsek Denbar Gelar Patroli Subuh Gabung Polda Bali

img 20240227 wa0146

Centralberitanews.com

Denpasar – Sebagai upaya menciptakan situasi yang kondusif pasca pemungutan suara Pemilu 2024, Polsek Denpasat Barat (Polsek Denbar) dipimpin Perwira Pengawas (Pawas) Iptu H. M. Arif Junaedi, S. H., bersama personil Dit Samapta Polda Bali melaksanakan patroli gabungan, Senin(26/2/2024) dini hari.

Kegiatan Patroli Gabungan ini dilaksanakan dalam rangka Operasi Mantap Brata Agung 2023-2024 didaerah hukum Polsek Denbar.

“Giat ini sebagai langkah antisipasi terjadinya gangguan kamtibmas di wilayah Kecamatan Denpasar Barat. Dengan Patroli Gabungan yang dilaksanakan ini menunjukkan perkuatan Polri dalam menjaga Keamanan yang Kondusif pasca pemungutan suara Pemilu 2024,” terang Pawas Iptu Arif.

Advertisement

Adapun sasaran dari patroli gabungan ini adalah tempat keramain warga, jalan raya, cafe pinggir jalan, pemukiman penduduk serta Banjar-banjar yang kaum mudanya sedang membuat goh-ogoh.

Kapolsek Denbar Komisaris Polisi I Gusti Agung Made Ari Herawan, S. IK., saat dikonfirmasi mengatakan, kegiatan patroli gabungan ini adalah langkah preventif untuk mengantisipasi adanya aksi premanisme, kejahatan jalanan, balap liar maupun gangguan kamtibmas lainnya, untuk itu diharapkan kerjasama dan peran serta masyarakat turut bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban disekitar lingkungan tempat tinggal mereka.

Baca juga :  Beri Semangat : Pangkoarmada III Tinjau Kesiapan Satgas Harnus 2023 di Tidore

“Semoga dengan adanya patroli Gabungan bersama Dit Samapta Polda Bali di wilayah Kecamatan Denpasar Barat dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi warga setempat untuk beraktivitas maupun beristirahat dimalam hari hingga menjelang pagi”, ucap Kapolsek.

(IFA)

Advertisement

Pengaduan via WhatsApp?