
Sidoarjo, Centralberitanews.com – Dengan diresmikannya Gedung Pos Lalulintas (Lantas) yang terletak di Bundaran Taman Pinang Indah (TPI) warga Sidoarjo akan lebih mudah mendapatkan pelayanan.
Gedung Lantas yang baru saja diresmmikan oleh Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol Kusumo Wahyu Bintoro didampingi Dandim 0816/Sidoarjo dan Kasat Lantas Polresta Sidoarjo, Sabtu malam (31/12/2022)
Usai melakukan peninjauan di beberapa pos pengamanan malam perayaan tahun baru 2023,
Peresmian ditandai dengan penandatanganan prasasti dan pemotongan pita dan tumpeng oleh Kapolresta Sidoarjo, Pos Lantas TPI yang baru dibangun ini merupakan bangunan permanen yang terletak di jantung kota delta dan strategis.

Kapolresta Sidoarjo, Kombes Pol. Kusumo Wahyu Bintoro dalam keteranganya menyampaikan, pada malam ini kita resmikan gedung pos Lantas yang berada di bundaran TPI. Pos Lantas ini kita bangun dengan tujuan untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat khususnya warga di wilayah kabupaten Sidoarjo.
Di gedung pos Lantas ini kami juga menyediakan pelayanan vaksinasi yang stanby selama 24 jam,” ungkapnya.
Kapolres berharap, dengan diresmikannya gedung pos Lantas yang baru ini semoga bermanfaat dan bisa meningkatkan pelayanan Polri kepada masyarakat sehingga dapat menimbulkan kecintaan masyarakat kepada Kepolisian,” Tandasnya.
(@.prm).