
Majalengka Jabar. Centralberitanews.com – Kapolres Majalengka, AKBP Edwin Affandi memastikan jajaran Polres Majalengka berkomitmen mengawal dan membantu Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) pasca pandemi di wilayah Kabupaten Majalengka, Jawa Barat.
Stabilitas keamanan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) menjadi tolok ukur bagi pemulihan ekonomi nasional. Tentunya, menurut Kapolres Majalengka, AKBP Edwin, itu semua bisa terlaksana apabila stabilitas Kamtibmas berjalan dengan aman, lancar dan baik.
Ia mengatakan, dalam menjalankan tugasnya sebagai Kapolres Majalengka akan dari potret Polri di mata masyarakat dan apa yang menjadi harapan masyarakat terhadap Polri.

Bagaimana menampilkan Polri yang tegas namun manis. Tentunya, bagaimana menampilkan Polri yang mampu memberikan pelayanan publik yang baik,” kata sosok pria yang pernah meraih penghargaan Spesial Achievement Award dalam ajang Anugerah TIMES Indonesia (ATI) 2021.
Kapolres berjanji bahwa jajaran Polres Majalengka, Polda Jawa Barat, akan memberikan pelayanan kepada masyarakat secara transparan dan melakukan penegakan hukum secara berkeadilan.
“Ini kita harapkan agar bisa menjadi Polri yang presisi dan juga siap mengawal pemulihan ekonomi,” ujar AKBP Edwin Affandi kepada TIMES Indonesia, Rabu (28/9/2022).
AKBP Edwin Affandi bersama seluruh jajaran Polres Majalengka turut terjun ke tengah tengah masyarakat untuk melaksanakan kegiatan warga maupun membantu perekonomiannya. Sehingga dengan begitu bisa menjadi pelindung, pengayom masyarakat bisa mewujudkan kesejahteraan masyarakat.

Dengan turut kegiatan Kamtibmas maka, lanjut dia, wilayah tersebut akan tertib sehingga kegiatan pemulihan ekonomi bisa berjalan. “Kita lihat, kalau Kambtibmas terjaga kegiatan ekonomi berjalan lancar,” ujarnya.
Sementara itu, sebagai bentuk memberikan dukungan kepada pemerintah, pihaknya telah mengambil tindakan cepat dan responsif dalam menyelamatkan kehidupan rakyat. Diantaranya, membangun Rumah Tidak Layak Huni (Rutilahu) bagi warga kurang mampu hingga memberikan bantuan sosial.
Bantuan sosial tersebut, tak hanya diberikan kepada warga kurang mampu. Seperti, anak yatim piatu, jompo, abang becak, ojek online, pemulung dan lain sebagainya. Melainkan bantuan juga menyasar kepada sejumlah pondok pesantren yang ada di Majalengka.
Selain itu, berbagai bantuan tak hanya diberikan kepada masyarakat kurang mampu saja. Melainkan kita juga menyasar kepada para petani hingga para pelaku UMKM yang kehilangan mata pencaharian dan penghasilan selama pandemi Covid-19 melanda,” imbuhnya.
Membantu program pemerintah mengawal pemulihan ekonomi nasional. Maka, gotong royong dari semua pihak, disebutnya akan membawa Indonesia segera bangkit. Dengan harapan pada program PEN ini, para pelaku usaha dan warga kurang mampu dapat bertahan dan tetap dapat menjalankan usahanya.
Kegiatan ekonomi tidak boleh berhenti seluruhnya. Sebab akan berdampak pada berkurangnya pendapatan masyarakat dan akan menurunkan kualitas kesejahteraan rakyat. Oleh karena itu, kami dari Polres Majalengka akan menjaga stabilitas Kamtibmas hingga terus membantu perekonomian masyarakat,” jelas Kapolres Majalengka.
Nurhari