Kapolres AKBP Teguh Priyo Wasono ikuti Zoom Meeting Peringatan Hari Bhayangkara ke-77

img 20230701 wa0332

Centralberitanews.com

Polda Bali, Polres Badung.

Kepala Kepolisian Resor Badung AKBP Teguh Priyo Wasono, S.I.K. mengikuti kegiatan zoom meeting Upacara Pembinaan tradisi peringatan hari Bhayangkara ke-77 secara virtual yang disiarkan langsung dari Lapangan Gelora Bung Karno, Jakarta, bertempat di Gedung Kerta Gosana Lantai 2, Puspem Badung Kelurahan Sempidi Kecamatan Mengwi Kabupaten Badung, Bali. Sabtu (01/07) sore pukul 16.45 Wita.

Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Presiden Republik Indonesia Ir. H. Joko Widodo bersama Ibu Negara Iriana Joko Widodo, didampingi oleh Wakil Presiden RI Prof. Dr. K. H. Ma’ruf Amin beserta Ibu Wury Ma’ruf Amin, Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si. beserta sejumlah pimpinan lembaga tinggi Negara dan Menteri, mengusung tema “Polri Presisi Untuk Negeri, Pemilu Damai Menuju Indonesia Maju”.

Advertisement

“Secara garis besar Bapak Presiden RI menyerukan, Jadilah Bhayangkari sejati yang mengabdi kepada masyarakat, Bangsa dan Negara untuk kemajuan Indonesia, Sekaligus beliau memberikan ucapan Dirgahayu Bhayangkara ke-77.” Ungkap AKBP Teguh Priyo Wasono,S.I.K. didampingi Wakapolres Kompol Putu Diah Kurniawan dari, S.H., S.I.K., M.H., Para Pejabat Utama dan Kapolsek jajaran Polres Badung.

Baca juga :  Menjelang Pemilukada 2024 Personil Sat Samapta Polres Bangli Tingkatkan penggelaran Blue Light

Lebih lanjut AKBP Teguh menjelaskan sesuai petunjuk Kapolri apa-apa saja arahan yang diberikan oleh Presiden RI akan menjadi pedoman dalam pelaksanaan tugas Polri ke depan.

“Terima kasih atas dukungan dan kerjasama dari seluruh elemen masyarakat sehingga Polri dapat melaksanakan tugas memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat.” Pungkasnya.

(IFA)

Advertisement

Pengaduan via WhatsApp?