Kapolres AKBP Teguh Priyo Wasono Lakukan Pengecekan ke Gudang KPU Kabupaten Badung

img 20240109 wa0192

Centralberitanews.com

Mangupura – Kepala Kepolisian Resor Badung AKBP Teguh Priyo Wasono, SIK melaksanakan pengecekan ke lokasi Gudang KPU Kabupaten Badung yang beralamat di Jalan Gatot Subroto 400X Kelurahan Ubung Kecamatan Denpasar Utara Kodya Denpasar, Selasa (09/01/2023) siang.

Tampak hadir mendampingi Kapolres Badung Kabagops Kompol I Gede Suarmawa, S.H., Kasat Intelkam AKP I Gede Made Segara Yasa, SH. Dan terima langsung oleh Ketua KPU Kabupaten Badung I Gusti Ketut Gede Yusa Arsana Putra.

Kedatangan orang nomer satu dijajaran Polres Badung ke gudang KPU tersebut dalam rangka melakukan pengecekan dan pengawasan pelaksanaan penyetingan Formulir dan Kotak Suara yang dilakukan oleh karyawan yang merupakan rekanan dari KPU Kabupaten Badung

Advertisement

“Kita lakukan pengamanan setiap pelaksanaan kegiatan yang dilaksanakan oleh KPU Kabupaten Badung, dan memastikan semua berjalan dengan aman, kondusif serta lancar sesuai rencana.” ungkap AKBP Teguh Priyo Wasono, SIK.

Selain menyaksikan secara langsung kegiatan yang dilaksanakan oleh KPU Kapolres Badung juga melakukan pengecekan terkait personel pengamana, sarana dan prasana pengamanan yang ada di lingkungan Gudang KPU.
“Kita pastikan semua sistem keamanan dan pengamanan disini dapat berfungsi sebagaimana mestinya, untuk memudahkan melakukan pengawasan.” Pungkasnya.

Baca juga :  Kabag Ops Polresta Sidoarjo dan Kapolsek Wonoayu Berganti

(IFA)

Advertisement

Pengaduan via WhatsApp?