Kapolres Bangli mengikuti Pembukaan Rakernis 5 Divisi Satker Polri melalui Vicon.

img 20240323 wa0050

Centralberitanews.com

Polda Bali, Polres Bangli
Bangli, pada hari Jumat tanggal 22 Maret 2024 pukul 11.00 wita bertempat di Rupatama Polres Bangli telah berlangsung vicon Pembukaan Rakernis Gabungan Div Humas Polri, Div Propam Polri, Div Kum Polri, Div Tik Polri dan Div Hubinter Polri T.A. 2024

Kegiatan Rekernis di buka langsung oleh Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si dan dihadiri oleh
Wakapolri Komjen Agus Andrianto, Irwasum Polri Komisaris Jenderal Polisi Drs. H. Ahmad Dofiri, M.Si, Para Kepala Divisi dari Div Humas Polri, Div Propam Polri, Div Kum Polri, Div Tik Polri dan Div Hubinter Polri.

Untuk kegiatan pembukaan melalui Vicon Rakernis di Polres Bangli diikuti oleh Kapolres Bangli AKBP I Dewa Agung Roy Marantika, S.H., S.I.K, di dampingi Waka Polres Bangli Kompol M. Akbar Eka Putra Samosir, S.H., S.I.K., M.H serta dihadiri Kasi Humas, Kanit Paminal, Kanit Kasubsiluhkum, Kasi Tik dan para Kanit Provost Polsek jajaran

Kegiatan diawali Laporan Kegiatan Kesiapan Pelaksanaan Rakernis oleh Kadiv Propam Polri Irjen Pol Drs Syahardiantono, MSi. Adapun tema rakernis pada tahun ini adalah Jajaran Divisi Polri Siap Mendukung Stabilitas Kamtibmas Yang Kondusif Dalam Proses Demokrasi Guna Percepatan Transformasi Ekonomi Yang Inklusif dan berkelanjutan.

Advertisement

Sambutan Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si, menyampaikan
bahwa tema ini memang benar-benar yang harus kita kawal, sehingga rangkaian agenda penting nasional maupun agenda kegiatan apa yang menjadi kebijakan pemerintah bisa kita kawal dengan baik sesuai tupoksi kita.

Baca juga :  Jumat Curhat, Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak Dengarkan Aspirasi Para Nelayan.

Fenomena perkembangan informasi strategis menjadi sangat penting khususnya di dalam kita mempersiapkan langkah – langkah menghadapi dampak terhadap situasi dan tentunya hal-hal yang berdampak dengan permasalahan-permasalahan yang harus kita hadapi.

Kemudian Pada hari Jumat tanggal 22 Maret 2024 pukul 11.20 Waktu Indonesia Barat Rakernis Gabungan Divisi Polri Tahun anggaran 2024 secara resmi dinyatakan di buka. “Tutupnya.

(IFA)

Advertisement

Pengaduan via WhatsApp?