Centralberitanews.com
Polres Buleleng, –
Pada hari Sabtu, 17 Agustus 2024, pukul 10.00 WITA, bertempat di Aula Nusantara Lapas Kelas IIB Singaraja, Jalan Veteran, Kelurahan Paket Agung, Kecamatan dan Kabupaten Buleleng, telah dilaksanakan Upacara Penyerahan Remisi bagi narapidana dalam rangka Hari Ulang Tahun Kemerdekaan RI ke-79 Tahun 2024. Upacara ini mengusung tema “Nusantara Baru Indonesia Maju” dan dipimpin oleh Penjabat Bupati Buleleng, Ir. Ketut Lihadnyana, M.M.A., sebagai Inspektur Upacara.
Kapolres Buleleng, AKBP Ida Bagus Widwan Sutadi, S.I.K., M.H., bersama Forkopimda turut hadir dalam acara tersebut. Kehadiran mereka disambut hangat oleh Kepala Lapas Kelas IIB Singaraja, I Wayan Putu Sutresna, A.Md.IP, S.H., M.H.
Dalam laporannya, Kalapas menyampaikan kondisi Lapas Kelas IIB Singaraja, yang merupakan unit pelaksana teknis pemasyarakatan di bawah Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Republik Indonesia. Dibangun pada tahun 1934 sebagai peninggalan kolonial Belanda, Lapas ini memiliki luas lahan 4.430 m² dan luas bangunan 1.694 m². Dengan jumlah pegawai sebanyak 75 orang, termasuk 24 petugas pengamanan yang terbagi menjadi 4 regu, Lapas ini saat ini menampung 325 warga binaan, meskipun kapasitas idealnya hanya untuk 100 orang, sehingga terjadi overkapasitas sebanyak 225 orang. Program pembinaan yang dijalankan di Lapas ini mencakup kerajinan tangan, pencucian motor, cukur rambut, pengelasan, produksi dupa, pembuatan sanggah ukir dari bias melile, laundry, dan pembuatan sangkar burung.
Pemberian remisi kepada narapidana bukanlah pemberian sukarela dari pemerintah, melainkan bentuk apresiasi dan penghargaan bagi mereka yang telah mengikuti program pembinaan dengan baik. Pada tahun ini, Lapas Kelas IIB Singaraja mengajukan 184 warga binaan untuk menerima remisi, dan berdasarkan Surat Keputusan Menteri Hukum dan HAM RI, sebanyak 183 orang menerima remisi umum, 4 orang menerima remisi khusus, dan 1 orang langsung bebas.
Setelah pembacaan SK Menkumham RI tentang Remisi Umum Tahun 2024, Irup menyampaikan sambutan Menteri Hukum dan HAM RI. Dalam sambutan tersebut, disampaikan bahwa tema HUT RI ke-79 “Nusantara Baru Indonesia Maju” dipilih untuk mencerminkan momen penting bagi bangsa, termasuk menyongsong Ibu Kota Baru, pergantian presiden, dan menuju Indonesia Emas 2045. Tema ini juga menggarisbawahi pentingnya adaptasi, persatuan, gotong royong, serta fondasi kokoh dalam pembangunan bangsa.
Upacara ini diakhiri dengan penyerahan cendera mata hasil karya warga binaan, dan kegiatan berjalan dengan lancar hingga pukul 11.00 WITA.
(Ifa)