Kapolsek Bangli Pimpin Pengamanan Kegiatan Upacara Ngaben Massal di Desa Bunutin

img 20240824 wa0066

Centralberitanews.com

Polda Bali, Polres Bangli, Polsek Bangli,-
Wujud Pelayanan Polri kepada masyarakat, Kapolsek Bangli bersama anggota senantiasa turun kelapangan untuk mengatensi kegiatan yang ada dimasyarakat sekaligus menyampaikan himbauan kamtibmas untuk bersama jaga situasi tetap aman dan kondusif.

Seperti terlihat pada hari ini, Kapolsel Bangli Kompol Made Dwi Puja Rimbawa, S.H, M.H, didampingi Pawas bersama anggota melaksanakan pengamanan kegiatan Upacara Ngaben Massal di Banjar/Desa Bunutin, Kec./Kab. Bangli, Sabtu (24/8/24).

Pada kesempatan tersebut Kapolsek bersama anggota melaksanakan pengamanan dan pengaturan arus lalulintas serta tidak lupa memberikan himbauan kamtibmas, agar ikut bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban, sehingga situasi tetap aman dan kondusf.

Advertisement

Hal tersebut dilakukan guna menciptakan perasaan aman dan nyaman di tengah masyarakat dan di harapkan dapat meminimalisir terjadinya tindak kejahatan.

Kapolsek Bangli Kompol Made Dwi Puja Rimbawa, S.H.,M.H, seijin Kapolres Bangli saat dikomfirmasi disela-sela pengamanan mengatakan, ‘’kegiatan pengamanan untuk mengantisipasi kegiatan yang ada dimasyarakat sekaligus memberikan himbauan kepada masyarakat untuk sama-sama menjaga keamanan sehingga diharapkan situasi diwilayah Polsek Bangli tetap aman dan kondusif,” Tegasnya.

Baca juga :  Jaring Atlet-Atlet TNI AL Berprestasi, Pangkoarmada II Buka Poral Wiltim 2024

“Pelaksanaan pengamanan dengan mengatensi aktifitas masyarakat yang melaksanakan Upacara ngaben massal merupakan bentuk pelayanan kepolisian dalam menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, ” Imbuh Kompol Made Dwi Puja Rimbawa, S.H.,M.H.

(Ifa)

Advertisement

Pengaduan via WhatsApp?