Centralberitanews.com
Mangupura, Kabagops Polres Badung, sekaligus sebagai Karendalops dalam Operasi Mantap Brata Agung 2024 tahap Kampanye Kompol I Gede Suarmawa, S.H pimpin apel pagi operasi di lapangan Mapolres jalan Kebo Iwa No 1, Mengwitani, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung, Bali. Kamis, (8/2/2024) pagi Pukul 08.00 WITA.
Dalam arahannya, orang nomor 3 dijajaran Polres Badung menekankan, agar seluruh personil menjaga kondisi kesehatan dengan baik dan keselamatan diri masing-masing. Pasalnya pelaksanaan pengamanan Pemilu 2024 tinggal beberapa hari lagi (6 hari lagi red).
“Jaga kondisi dan kesehatan masing-masing serta selalu memonitor perkembangan Kamtibmas menjelang 2024,” Katanya yang diawali ucapan terima kasih atas pelaksanaan tugas selama ini.
Ia juga akan segera mengumpulkan personil yang terlibat operasi untuk menyampaikan teknis pengawalan surat suara ke masing masing TPS. “Tanggal 10 Februari 2024 akan dilaksanakan pendistribusian surat suara ke masing masing TPS, kawal dengan ketat sesuai SOP yang telah disimulasikan,” Terangnya.
Dirinya juga mengingatkan untuk tanggal 13-15 Februari 2024 seluruh personil yang melaksanakan pengamanan TPS sudah melekat, untuk itu satgas yang masih standby berada di Mako wajib menggunakan pakaian dinas.
(IFA)