TNI AL. Kodiklatal. Suarabaya, 24 Maret 2025, Centraleritanews.com — Dalam rangka mengenang kebersamaan dengan Putra Bali, Komandan Kodiklatal (Dankodiklatal) Letjen TNI Marinir Nur Alamsyah melepas Wakil Komandan (Wadan) Kodiklatal Laksda TNI I Gung Putu Alit Jaya, yang pada Senin, (17/03) lalu telah melaksanakan Serah Terima Jabatan (Sertijab) Panglima Koarmada (Pangkoarmada) II menggantikan Laksda TNI Ariantyo Condrowibowo.
Kegiatan malam pengantar tugas yang berlangsung di Gedung R. Moeljadi, Senin, (24/03/2025), Dankodiklatal yang didampingi Ketua Gabungan Jalasenstri Kodiklatal Ny. Ayu Nur Alamsyah mengatakan bahwa, sehubungan dengan telah dilaksanakannya Sertijab Pangkoarmada II beberapa waktu lalu, saya mengucapkan selamat kepada Laksda TNI I Gung Putu Alit Jaya atas jabatan yang baru sebagai Pangkoarmada II, sekaligus terima kasih dan penghargaan yang tinggi atas dedikasi, loyalitas dan kinerja yang ditunjukkan selama menjabat sebagai Wadan Kodiklatal.
“Semoga penugasan di Kodiklatal menjadi pengalaman terindah selama pengabdian di TNI Angkatan Laut, dan menjadi guru terbaik untuk melaksanakan tugas di tempat yang baru. Selamat jalan, selamat bertugas dan semoga sukses,” pesan Letjen Marinir Nur Alamsyah.
Selain itu, Dankodiklatal mengucapkan terima kasih kepada Ny. Yully Alit Jaya yang telah mendampingi suami dan mendukung dengan penuh pengorbanan dan kesetiaan dalam melaksanakan tugas sebagai Wadan Kodiklatal.
“Selaku Pembina Gabungan Jalasenastri Kodiklatal, saya juga mengucapkan terima kasih dan penghargaan atas peran serta sebagai Wakil Ketua Gabungan Jalasenastri Kodiklatal, sehingga memberi warna tersendiri pada setiap kegiatan yang diadakan,” ungkap Dankodiklatal.
Sebelum melaksanakan buka puasa bersama di Gedung R. Moeljadi, Dankodiklatal beserta Pejabat Utama Kodiklatal juga berkesempatan melaksanakan vespa riding memulai perjalanan dari Mako Kodiklatal menuju kota tua untuk melaksanakan aksi sosial pembagian 500 paket takjil kepada masyarakat yang membutuhkan.
Demikian Berita Dinas Penerangan Kodiklatal