Lakukan Pengawasan, Wakapolres Cek Personel Pengamanan Gudang Logistik KPU

img 20231020 wa0151

Centralberitanews.com

Hari Kedua Ops Mantap Brata Agung 2023-2024 pada tahap Pendaftaran dan Penetapan Capres/Cawapres serta DPR RI, DPD RI, DPRD PROV/Kab/Kota, Wakapolres Bangli Kompol I Nyoman Gatra, S.H., M.H. sambangi Gudang Logistik KPU Bangli. Jumat (20/10).

Kegiatan sambang ini untuk mengecek secara langsung personel Polres Bangli yang terlibat dalam Operasi Mantap Brata Agung 2023-2024 yang sedang melaksanakan pengamanan dan penjagaan.

Wakapolres Bangli yang juga selaku Waka Ops Res menekankan kepada personel yang bertugas agar meningkatkan kewaspadaan saat melaksanakan tugas di lapangan.

Advertisement

Selain itu Wakapolres menegaskan, pengecekan personel di lapangan, merupakan salah satu bentuk pengawasan dalam pelaksanaan Operasi Mantap Brata Agung 2023-2024.

“Pengecekan atau pengawasan ini kami lakukan secara berkesinambungan, untuk memastikan pelaksanaan tugas anggota dilapangan sudah sesuai dengan standar operasional prosedur (SOP) yang berlaku.” Ucap I Nyoman Gatra.

“Sesuai arahan dari Kapolres Bangli AKBP I Dewa Agung Roy Marantika, S.H., S.I.K., kita tidak boleh under estimate terhadap situasi di Kabupaten Bangli yang cendrung aman dan kondusif. Tetap tingkatkan kewaspadaan terhadap kemungkinan-kemungkinan yang tidak diinginkan. Laksanakan tugas dengan sungguh-sunguh dan iklas, demi menciptakan kamtibmas yang kondusif.” Tutupnya.

Baca juga :  Polsek Petang Peduli Lingkungan

(IFA)

Advertisement

Pengaduan via WhatsApp?