Minggu Kasih Polsek Dentim Di Pantai Biaung: Sopir Transportasi Sampaikan Keluhan, Aspirasi Dan Permasalahan

img 20240121 wa0039

Centralberitanews.com

Pada hari Minggu (21/01/2024), Polsek Denpasar Timur (Dentim) kembali menggelar kegiatan “Minggu Kasih” dengan mengajak partisipasi aktif para sopir transportasi pariwisata yang bertempat di Pantai Biaung, Desa Kesiman Kertalangu, Denpasar Timur. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Dentim Kompol Nyoman Darsana S.H.,dan menjadi ajang dialog bersama untuk mendengar langsung keluhan, aspirasi, dan permasalahan Para Sopir Transportasi yang ada di Pantai Biaung.

Para sopir transportasi Pariwisata berkumpul untuk berbagi pengalaman dan menyuarakan berbagai isu yang dihadapinya. Kehadiran anggota Polsek Dentim menunjukkan komitmen pihak berwajib dalam mendengarkan dan merespons setiap kebutuhan serta masalah yang dihadapi oleh warga masyarakat, yang saat ini mengarah ke Komunitas Sopir Transportasi Pariwisata.

Adapun topik-topik yang diangkat melibatkan beragam aspek salah satunya Sopir transportasi pariwisata sering dihadapkan pada tantangan keamanan yang mengharuskan mereka mempertimbangkan berbagai aspek untuk melindungi wisatawan dan kendaraan. Salah satu permasalahan yang umum dihadapi adalah keamanan perjalanan, di mana resiko pencurian atau kejahatan selama perjalanan menjadi perhatian utama. Peningkatan keamanan di jalanan dan kawasan wisata menjadi esensial untuk memberikan rasa aman kepada pelaku Pariwisata dan wisatawan khususnya.

Advertisement

Kapolsek Dentim Kompol Nyoman Darsana S.H.,merespons tantangan keamanan yang dihadapi oleh sopir transportasi pariwisata dengan serius. Dalam mengatasi permasalahan keamanan perjalanan, Kami akan meningkatkan patroli di jalur wisata dan kawasan yang rentan terhadap kejahatan khususnya wilayah Denpasar Timur. Langkah-langkah keamanan termasuk penguatan pengawasan dan peningkatan kerjasama dengan pihak terkait seperti satuan keamanan daerah.

Baca juga :  Kerendahan Hati Kapolri Kala Diganjar Tokoh Inklusi Peduli Kelompok Rentan

Minggu Kasih di Pantai Biaung tidak hanya menjadi ajang dialog, tetapi juga momentum positif dalam membangun sinergi antara pihak kepolisian dan warga masyarakat khususnya para sopir transportasi Pariwisata, menciptakan suasana yang lebih aman dan nyaman.

“Kami berharap kegiatan Minggu Kasih ini akan menjadi landasan kokoh untuk terus memperkuat hubungan dengan masyarakat, serta membangun fondasi yang lebih baik untuk masa depan yang lebih harmonis dan saling mendukung” ungkap Kompol Darsana

(IFA)

Advertisement

Pengaduan via WhatsApp?