Centralberitanews.com
Minggu (03/12/23) Polsek Kuta Selatan kembali menggelar program Quick Wins bertajuk Minggu Kasih. Bertempat di Balai Wisata air Nusa Dua, Kelurahan Benoa, Kuta Selatan Badung. Kegiatan Minggu Kasih kali ini, Kapolsek Kuta Selatan Kompol I Nyoman Karang Adiputra, S.H. diwakili Wakapolsek Kuta Selatan AKP Antonius Kiik Asit, S.Sos.
Pada program Minggu Kasih tersebut berlangsung dialog dan diskusi antara Polsek Kuta Selatan bersama krama Banjar Peminge. Dijelaskan AKP Antonius Kiik Asit, S.Sos. bahwa kegiatan Minggu Kasih merupakan upaya preemtif Polri dalam memelihara Kamtibmas. Dengan bertatap muka secara langsung, diharapkan Polri dapat mendengar langsung dari masyarakat mengenai saran, kritikan, masukan dan aduan terkait dengan kinerja Polsek Kuta Selatan dalam pelaksanaan tugas pokok Kepolisian yakni sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat, harkamtibmas maupun sebagai penegak hukum.
Sementara perwakilan krama banjar bernama Wayan Kaler berharap Polsek Kuta Selatan mengeluhkan kemacetan di simpang PDAM Nusa Dua pasca terhubungnya jalur Nusa Dua menuju Kutuh. “Tolong Pak dari Polsek kalau bisa mengatur lalu lintas saat jam macet utamanya sore hari” ujarnya.
Sejalan dengan keinginan masyarakat tersebut, AKP Antonius Kiik Asit S.Sos, membenarkan adanya kemacetan tersebut. “Memang benar biasanya sore hari terjadi kemacetan dan setiap hari pula personil lalu lintas telah melakukan pengaturan, namun hal tersebut tidak cukup karena memang kendaraan sangat padat dan melebihi kapasitas jalan, mohon bapak ibu bersabar” pungkasnya. (Kts33).
(IFA)