Centralberitanews.com
Dalam upaya meningkatkan dan mengoptimalkan pengawasan keamanan dan ketertiban masyarakat. Bhabinkamtibmas Desa Kesiman Petilan Bripka I Ketut Kariawan meningkatkan pelaksanaan Patroli Sambang dan mensosialisasikan serta mendorong pemanfaatan Aplikasi Polisi Banjar Hebat kepada warga masyarakat di wilayah binaannya, Kamis (23/11/2023) siang.
Bhabinkamtibmas, sebagai ujung tombak kepolisian di tingkat desa atau kelurahan, memberikan dorongan aktif kepada warga masyarakat untuk menggunakan Aplikasi Polisi Banjar Hebat sebagai alat untuk melaporkan kejadian atau situasi yang memerlukan tindakan kepolisian. Dengan adanya aplikasi ini, diharapkan respons terhadap berbagai permasalahan keamanan dapat lebih cepat dan efisien.
Aplikasi itu sendiri dirancang untuk memudahkan interaksi antara masyarakat dan aparat kepolisian di wilayah Denpasar dan khususnya Denpasar Timur. Warga dapat dengan mudah melaporkan kejadian atau keberadaan yang dianggap mencurigakan melalui fitur pelaporan yang disediakan. Seiring dengan itu, Bhabinkamtibmas Desa Kesiman Petilan aktif memberikan sosialisasi penggunaan kepada warga agar dapat mengoperasikan aplikasi tersebut dengan baik.
Dengan pemanfaatan Aplikasi Polisi Banjar, dan pelaporan dari masyarakat melalui Aplikasi Polisi Banjar akan dapat menjadi sumber informasi bagi kepolisian dalam mengidentifikasi potensi kerawanan atau tindakan kriminal di wilayah tersebut.
(IFA)