Pagelaran Festival Bulan Bung Karno, Bhabinkamtibmas Polsek Denpasar Barat Pastikan Kegiatan Berjalan Lancar

img 20230625 wa0116

Centralberitanews.com

Denpasar, Dengan digelarnya Festival Bulan Bung Karno ke V tahun 2023, diisi dengan berbagai lomba anak anak SD dan SMP di Desa Dauh Puri Kauh Denpasar Barat diantaranya lomba membaca teks proklamasi, lomba membaca teks pembukaan UUD 45 dan lomba pemberdayaan serta pemanfaatan tanaman obat keluarga.

Berlangsungnya kegiatan tersebut tak luput mendapatkan atensi dari Bhabinkamtibmas Desa Dauh Puri Kauh Polsek Denpasar Barat Aiptu Made Merjaya, S. H., yang hadir berkolaborasi dengan Linmas setempat melakukan pengamanan, Minggu (25/6) pagi.

“Saya bersama anggota Linmas Desa Dauh Puri Kauh, melakukan atensi dan pengamanan supaya kegiatan dapat berjalan aman dan lancar”, kata Aiptu Merjaya.

Advertisement

Kehadiran Bhabinkamtibmas dalam kegiatan ini, di samping sebagai tugas pengayom, pelindung dan pengaman masyarakat, selalu berada ditengah tengah warga binaannya dalam berbagai kegiatan wilayah, memastikan kegiatan dapat berjalan dengan aman, tertib dan lancar.

Kapolsek Denpasar Barat Kompol I Gusti Agung Made Ari Herawan, S. IK., saat dikonfirmasi melalui telepon selulernya mengatakan, “Kegiatan yang dilakukan personil Bhabinkamtibmas hadir di tengah kegiatan masyarakat merupakan kegiatan wajib dan rutin di laksanakan karena, Bhabinkamtibmas merupakan ujung tombak bagi Kepolisian untuk mengetahui segala Informasi dan situasi yang berkembang di Desa binaan, khususnya disaat pagelaran Bulan Bung Karno tersebut”, imbuhnya. (BAR33)

Baca juga :  Prajurit Kodikmar Kodiklatal Ucapkan Hari Bhayangkara ke-77 kepada Prajurit Brimob Watu Kosek

(IFA)

Advertisement

Pengaduan via WhatsApp?