Pantau Wilayah Perairan, Subsatgas Polair Lakukan Patroli

img 20231211 wa0038

Centralberitanews.com

Polda Bali, Polres Bangli

Subsatgas Polisi Perairan (Polair) merupakan salah satu satgas yang berada di bawah Satuan Tugas Bantuan Operasi Mantap Brata Agung 2023-2024 Polres Bangli.

Kasihumas Polres Bangli selaku Kasatgas Humas IPTU I Wayan Sarta Senin (11/12) mengatakan Sub Satuan Tugas Polisi perairan ini bertugas untuk melakukan patroli dan pemantauan di wilayah perairan khsusnya di Danau Batur.

Advertisement

“Subsatgas Polair ini melakukan monitoring serta patroli di wilayah pesisir perairan danau batur kintamani untuk mencegah terjadinya gangguan kamtibmas,”ujar Kasi Humas

Selain itu lebih lanjut Kasi Humas menambahkan Subsatgas Polair ini juga bertugas untuk mempersiapkan sarana perairan bagi satgas lainnya dalam pelaksanaan operasi.

“Disamping itu Subsatgas polair juga dapat dikerahkan sebagai tim Search and Rescue (SAR) dan Escape jika terjadi hal hal yang tidak di inginkan di wilayah perairan,”tutupnya

(IFA)

Advertisement

Pengaduan via WhatsApp?