Patroli Dialogis Satpolairud Polres Badung di Pantai Canggu.

img 20230809 wa0059

Centralberitanews.com

Mangupura – Satpolair Polres Badung melaksanakan patroli dialogis, guna pengawasan dan pemantauan pengunjung di Pantai Nelayan, Desa Canggu, Kecamatan Kuta Utara, Kabupaten Badung, Bali pada hari Rabu, (9/8/2023) pagi 09.00 Wita. Patroli kali ini di pimpin Kanit Satpolair Ipda Gusti made widana.

Kanit Satpolair Ipda Gusti Widana mengatakan kegiatan Patroli ini bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat atau wisatawan yang berlibur dan menikmati pantai di Bali. “Kita bukan sekedar melakukan pengawasan, tetapi juga mengingatkan dan memberikan pesan-pesan Kamtibmas kepada para pengunjung dan warga pesisir agar turut serta menjaga situasi Kamtibmas di seputaran pantai serta mematuhi rambu – rambu keselamatan sesuai zona larangan yang telah ditentukan oleh petugas Balawista,” Ujarnya.

Dirinya juga mengingatkan pengunjung / wisatawan, agar memperhatikan keamanan barang – barang bawaan guna antisipasi terjadinya tindakan melawan hukum oleh pelaku kejahatan.

Advertisement

Senada dengan itu Kasat Polair Polres Badung Akp I Ketut Wena mengharapkan baik pengunjung maupun masyarakat di seputaran pantai merasa aman dan nyaman melaksanakan aktifitas di seputaran pantai.

Baca juga :  Polsek Tarogong Kaler Amankan sejumlah kendaraan yg memakai Knalpot Bising di sekitarPerumahan

“Semoga pelayanan kami ini dapat dirasakan oleh warga yang sedang menikamati pantai di wilayah Canggu,” Pungkasnya.

(IFA)

Advertisement

Pengaduan via WhatsApp?