Centralberitanews.com
Mangupura – Blue Light patrol Unit Raimas Sat Samapta Polres Badung melaksanakan kegiatan patroli dengan menyasar tempat-tempat kegiatan masyarakat maupun tempat obyek vital yang rentan terjadi aksi tindak kriminalitas, hal tersebut bertujuan untuk memberikan keamanan dan keselamatan bagi masyarakat dalam rangka menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif.
Unit Raimas Satuan Samapta Polres Badung yang dipimpin oleh Aipda I Nyoman Yase bersama Bripda I Nyoman Sudiana dan Bripda I Made Yuda Warsa melaksanakan giat patroli sepanjang jalur Utama Denpasar – Singaraja Gilimanuk dan menyambangi beberapa mesin ATM dan Bank BRI cabang pembantu (Capem) Mengwi Desa Mengwi Kecamatan Mengwi Kabupaten Badung, Rabu (08/05) pukul 21.50 Wita.
Kegiatan Patroli yang dilaksanakan oleh unit Raimas tersebut untuk mencegah terjadinya gangguan Kamtibmas di daerah hukum Polres Badung, dengan melaksanakan kegiatan sambang, melakukan dialogis dan memberikan imbauan kepada masyarakat yang melakukan transaksi di Bank tersebut serta menjalin komunikasi dan koordinasi dengan petugas security bank yang bertugas pada saat itu. selain itu nampak personel Raimas juga melakukan pengecekan terhadap sistem pengamanan di lokasi tersebut seperti mengecek CCTV serta sarana alat pemadam api ringan (APAR).
Kegiatan rutin semacam ini (Patroli dan sambang) diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polres Badung. Selain itu, masyarakat diimbau untuk selalu berpartisipasi aktif dengan memberikan informasi kepada pihak kepolisian apabila menemukan hal-hal yang mencurigakan. (Kamis, 09/05).
(IFA)