Personel Satpolair Lakukan Patroli Dialogis di Pantai Seseh

img 20231018 wa0078

Centralberitanews.com

Mangupura – Kawasan Pantai Seseh merupakan salah satu lokasi pelaksanaan patroli dialogis yang diselenggarakan oleh Satpolairud Polres Badung. Patroli ini dilaksanakan oleh dua personil yaitu Ps. Kanit Gakkum Satpolair Polres Badung Aiptu I Made Danayasa serta Aiptu I Gde Wiranata SH. Kegiatan rutin ini diimplementasikan agar pantai tetap menjadi kawasan yang mampu menciptakan keadaan Kamtibmas di Desa Cemagi Kecamatan Mengwi Kabupaten Badung, Rabu, 18/10/23 pukul 09.00Wita.

Dalam pengawasan anggota Satpolairud gencar menyampaikan edukasi terkait Kamtibmas kepada masyarakat yang berada di kawasan pesisir pantai. Diharapkan masyarakat mampu mengetahui apa yang tidak boleh dilakukan di kawasan pantai serta mampu untuk menjaga situasi pantai dan taat pada rambu-rambu keselamatan seperti tidak berenang di kawasan yang berzona merah. Selain itu juga Satpolairud selalu memperingatkan masyarakat pengunjung pantai agar tetap memperhatikan keamanan barang bawaan pribadi guna meminimalisir terjadinya C3 (Curat, Curas, dan Curanmor) pada kawasan Pantai Petitenget.

Advertisement

Rutinnya kegiatan patroli dialogis ini diharapkan juga masyarakat dan pihak Kepolisian mampu untuk saling bekerja sama agar kawasan Pantai selalu menjadi kawasan yang aman dan kondusif, hal tersebut disampaikan oleh Kasat Polairud Polres Badung Iptu I Ketut Sutamia, SH seijin Kapolres Badung AKBP Teguh Priyo Wasono, SIK.
“Semoga dengan adanya kehadiran personel Satpolair yang bertugas melakukan pengamanan dan pengawasan di area pantai di daerah hukum Polres Badung diharapkan dapat memberikan manfaat positif bagi masyarakat nelayan di daerah hukum Polres Badung.”Pungkasnya.

Baca juga :  Kaskoarmada II Hadiri Pembukaan Lomba Menembak Eksekutif Kapolda Cup 2024

(IFA)

Advertisement

Pengaduan via WhatsApp?