Centralberitanews.com
Polda Bali, Polres Bangli, Polsek Bangli
Sehari sebelum Hari Raya Idul Fitri 1445 H dilaksanakan Malam Takbiran bagi Umat Muslim, giat Malam Tambiran kali ini dilaksanakan di dalam Masjid Agung Bangli, Jumat (09/04/2024) Pkl 20.00 s/d selesai.
Terkait dengan hal tersebut Personil Gabungan Polsek dan Polres Bangli dipimpin Kabag Ops Polres Bangli Kompol Dewa Gede Oka, S.Sos., S.H, M.H, didampingi Kapolsek Bangli Kompol Made Dwi Puja Rimbawa, S.H.,M.H, bersinergi dengan anggota Kodim 1626 Bangli, melaksanakan pengamanan giat malam takbiran dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri 1445 H. Tahun 2024.
Kegiatan Takbiran dilaksanakan di dalam masjid yang di pimpin oleh H. Gufron Fathoni, S.H.,M.Pd.I selaku Imam, serta di ikuti oleh jamaah yang keseluruhan berjumlah 30 orang.
“Seperti biasa setiap ada kegiatan di daerah hukum Polsek Bangli anggota selalu turun atensi giat dimaksud agar pelaksanaan atau kegiatan yang dilaksanakan oleh warga masyarakat bisa berjalan dalam keadaan aman” ujar Kompol Made Dwi Puja Rimbawa, S.H.,M.H, saat dikomfirmasi disela-sela melaksanakan pengamanan.
Ditegaskan Kapolsek Bangli Kompol Made Dwi Puja Rimbawa, S.H.,M.H, “walaupun Malam Takbiran tahun ini berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, pengamanan tetap dilaksanakan guna memberikan rasa aman dan nyaman serta menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif, “Pungkasnya”.
*Salam Presisi*
(IFA)