Centralberitanews.com
Polda Bali, Polres Bangli
Pada hari Selasa tanggal 18 Februari 2025 personil jaga Sat Polairud Polres Bangli dipimpin Aiptu Luis Resiona bersama Bripka Pande Pt. Suarsana dan Bripka Ketut Darpa melaksanakan kegiatan rutin berupa Patroli dialogis serta Sambang ke lahan pertanian milik Ketut Nia dengan luas lahan sebanyak 20 are, bertempat di Banjar / Desa Kedisan – Kintamani, Kabupaten Bangli.
Personil Sat Polairud Polres Bangli memberikan himbauan kepada
pemilik lahan utk selalu memanfaatkan lahan yang dimiliki untuk ditanami berbagai tanaman berupa sayur – sayuran maupun buah buahan yang hasilnya dapat dijual dan dikonsumsi. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk dukungan khususnya warga masyarakat pesisir Danau Batur terhadap program ketahanan
pangan menuju Swasembada pangan 2045.
Selaku petugas selalu hadir guna memberikan serta menjamin rasa aman dan nyaman dengan harapan agar melalui rutinitas kami selaku petugas juga dapat memberikan peran positif bagi aktivitas maupun pendapatan para petani. Kami menjamin setiap proses giat masyarakat sehingga akhirnya dapat mendatangkan hasil yang memuaskan bagi para petani itu sendiri. Kami mengajak para petani untuk turut serta menjaga keamanan dan ketertiban dimanapun berada. Segera diinformasikan jika mengetahui terjadinya potensi gangguan kamtibmas agar dapat ditindak lanjuti oleh petugas. Harapan kami guna menjadikan situasi kamtibmas di pesisir danau Batur tetap kondusif.
Pimpinan dalam hal ini Kasat Polairud Polres Bangli _*AKP I WAYAN SUYASA*_ menekankan agar seluruh personil jajarannya di lapangan sampaikan serta beri edukasi terkait program pemerintah dalam rangka ketahanan pangan Nasional serta selalu peka dan tanggap menyikapi kondisi maupun potensi kerawananan serta gangguan kamtibmas khususnya di wilayah pesisir danau Batur sehingga tidak terjadi hal hal yang tidak diinginkan serta diharapkan agar perlu kiranya ditingkatkan sinergitas bersama masyarakat guna secara bersama sama turut serta dalam menjaga serta mengantisipasi setiap kerawanan sehingga situasi kamtibmas di wilayah pesisir danau Batur dapat terjaga serta terpelihara dengan baik. “jelasnya.
(IFA)