Pohon Bambu Tumbang Menutupi Badan Jalan Akibat Tergerus Tanah Longsor

img 20230707 wa0093(1)

Centralberitanews.com

Polda Bali, Polres Badung, Polsek Abiansemal

Hujan yang terus menerus di wilayah kecamatan Abiansemal mengakibatkan pohon Bambu tumbang menutupi badan jalan yang diakibatkan oleh tanah longsor di Banjar Lebah Sari, Desa Mambal, Kec. Abiansemal, Badung. Jumat (7/7/23) pukul 15.30 Wita.

Mendapati laporan dari pemilik Pohon Bambu tersebut, Bhabinkamtibmas Desa Mambal Aipda I Nyoman Wirayana bersama perbekel desa Mambal dan Kelian dinas Banjar Lebah Sari Desa Mambal mendatangi TKP tanah longsor di Banjar Lebah Sari.

Advertisement

“Dikonfirmasi via telp Bhabinkamtibmas Desa Mambal Aipda I Nyoman Wirayana mengatakan pemilik lahan I Nyoman Mastra menginfokan kepada dirinya via telepon bahwa pohon bambu miliknya yang berada di sebelah barat rumahnya longsor dan menutupi badan jalan.”ungkap Aipda Wirayana.

” Berkat kerjasama seluruh pihak akhirnya pohon bambu yang tumbang menutupi badan jalan tersebut dapat dievakuasi serta arus lalin kembali normal.” tutup Aipda Wirayana.

(IFA)

Advertisement

Pengaduan via WhatsApp?