Polisi Ciko evakuasi Pohon Tumbang, ditengah hujan deras disertai angin.

CIREBON KOTA. Centralberitanews.com,- Dalam kondisi hujan cukup lebat disertai angin, Kapolsek lemahwungkuk Iptu Wawan Hermawan, SH bersama dengan anggota evakuasi Pohon tumbang dari laporan warga masyarakat.

Kapolres Cirebon Kota AKBP Ariek Indra Sentanu, SH.S.IK.MH. memberi acungan jempol kepada personel Polsek Lemahwungkuk yang dengan cepat merespon serta melakukan evakuasi pohon tumbang yang berada di Jl. Benteng depan RUTAN Cirebon kel. Panjunan Kec. Lemahwungkuk. Rabu (15.02.23) Pukul 16.30 wib.

Ini menunjukan Polri selalu hadir di tengah – tengah masyarakat sehingga hal tersebut menjadikan kepercayaan masyarakat terhadap Polri tetap terjaga.” kata Kapolres Ciko

Lanjut Ariek Indra Sentanu “Pohon tumbang tersebut akibat hujan yang deras yang disertai angin kencang yang mengakibatkan pohon yang berada dipinggir jalan Raya”.

Advertisement

Setelah berada di lokasi, kapolsek dengan anggotanya mengevakuasi serta memotong pohon tumbang tersebut dengan alat gergaji mesin. Pungkas Kapolres Ciko melalui Kapolsek Lemahwungkuk Iptu Wawan Hermawan, SH.

Hadir dalam pelaksanaannya Kapolsek Lemahwungkuk IPTU WAWAN HERMAWAN, SH, IPDA SUDRAJAT Selaku Kanit Samapta dan AIPTU IIN S Ka SUBNIT I Reskrim. Saat ini pohon tumbang sudah di evakuasi dan arus lalu lintas sudah berjalan normal. Pungaks Kasi humas Polres Cirebon Kota Iptu Ngatidja, SH.MH.

Baca juga :  Tindaklanjuti Hasil Jumat Curhat, Polres Pelabuhan Tanjungperak Gagalkan Aksi Balap Liar

Nurhari

Advertisement

Pengaduan via WhatsApp?