Centralberitanews.com
Polda Bali, Polres Bangli
Kapolres. Bangli akbp I Dewa Agung Roy Marantika, Sh., S.I.K bersama PJU dsn perwakilan anggota datangi markas Kodim 1626 Bangli untuk memberikan ucapan selamat HUT TNI ke 78 dan berharap Sinergitas antara TNI dan Polri khususnya di Daerah Bangli semakin terjalin erat, solid dan harmonis, Kamis (5/10).
Lebih lanjut disampaikan oleh Kapolres bahwa TNI dan Polri merupakan alat negara, maka sudah seharusnya selalu sinergi sesuai dengan tema yang diusung oleh TNI dalam menyambut HUT ke 78 ini yaitu TNI Patriot NKRI pengawal Demokrasi untuk Indonesia maju. Dengan tema tersebut maka antara Kodim dan Polres selama ini selalu sinergi dalam mengamankan daerah. Banyak sekali kegiatan yang dilakukan secara bersama – sama sehingga hasilnya memuaskan.
e
Kedatangan ini sebagai bentuk persaudaraan yang kuat antara Kodim dengan Polres. Dan sudah menjadi kebiasaan yang dialami di di Kabupaten Bangli setiap ada HUT saling mengunjungi memberikan ucapan. Kebetulan saat ini yang sedang merayakan ulang tahun adalah TNI maka Polres memberikan ucapan kepada Kodim sebagai bentuk perhatian dan jalinan persaudaraan yang kuat.
Sinergitas Polri dan TNI harus terus di jaga dan dibina, mengingat situasi politik dan ekonomi di wilayah Republik Indonesia yang semakin dinamis apalagi menjelang pemilu 2024, dengan kekompakan kedua institusi ini bisa menciptakan situasi yang aman, tentram dan kondusif di wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Komandan Kodim 1626 Bangli
Letkol Kav. I Ketut Arta Negara, S.H, M.I.P
saat menerima kunjungan Kapolres bersama rombongan mengucapkan banyak terima kasih atas perhatian dan ucapan HUT TNI yang ke 78 ini. Semoga dengan adanya ucapan tersebut membuat TNI semakin profesional dan dicintai rakyat.
Kegiatan dilanjutkan Pemotongan tumpeng oleh Dandim 1626/Bangli dan diserahkan kepada anggota tertua dan dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng oleh Bapak Kapolres Bangli dan di serahkan kepada Dandim 16/26 Bangli yang kemudian diikuti oleh anggota Kodim 1626/Bangli dan Polres Bangli. (Hms)
(Ifa)