Sambung Silaturahmi, Pangkoarmada II Laksanakan Anjangsana ke Sesepuh TNI Angkatan Laut

img 20241128 wa0263

TNI AL. Koarmada II. 28 November 2024, Centralberitanews.com – Dalam rangka memperingati Hari Armada RI Tahun 2024, Panglima Komando Armada II (Pangkoarmada II) Laksamana Muda TNI Ariantyo Condrowibowo melaksanakan anjangsana ke kediaman para sesepuh TNI Angkatan Laut yang pernah menjabat sebagai Pangkoarmada II atau Panglima Komando Armada RI Kawasan Timur (Pangarmatim)- sebutan pada masa itu.

Kali ini kegiatan anjangsana dilaksanakan di wilayah barat tepatnya Jakarta, pada Kamis (28/11). Diawali dengan kunjungan ke kediaman Laksamana TNI (Purn) Tanto Kuswanto, yang berada di Jln. Jati Raya Barat, Pangkalan Jati kawasan Jakarta Selatan. Laksamana (Purn) Tanto Kuswanto adalah mantan Kepala Staf Angkatan Laut periode 1993-1996. Sebelum diangkat sebagai KASAL , purnawirawan bintang empat ini lebih dulu menjabat sebagai Pangarmatim.

img 20241128 wa0260

Selanjutnya Pangkoarmada II melanjutkan anjangsana ke kediaman Laksamana Madya TNI (Purn) Soemitro yang juga pernah menjabat sebagai Pangarmatim pada tahun 1989. Kegiatan anjangsana diakhiri dengan mengunjungi kediaman Laksamana Muda TNI (Purn) H.M. Sochid, yang berdomisili di kawasan yang sama yakni Pangkalan Jati Jakarta Selatan. Laksda Purnawirawan H.M. Sochid menjabat sebagai Pangarmatim di tahun 1993 menggantikan Laksamana TNI (Purn) Tanto Kuswanto saat itu. Selama melaksanakan anjangsana Pangkoarmada II didampingi oleh Danguskamla Koarmada II, Aspers Pangkoarmada II, Koorsmin Pangkoarmada II, dan Kadispen Koarmada II.

Baca juga :  Kapolres Tabanan Pimpin Pemberian Penghargaan Dan Pelantikan Kenaikan Pangkat Pengabdian

Adapun anjangsana atau kunjungan ke sesepuh ini merupakan bentuk rasa hormat dan takzim Pangkoarmada II kepada para sesepuh yang telah mewarnai perjalanan sejarah keberadaan TNI AL khususnya Koarmada RI. Selain untuk mempererat tali silaturahmi yang telah terjalin baik antara para senior dan junior, anjangsana ini juga sebagai sarana berbagi informasi dan tukar pikiran serta pengalaman dalam upaya membangun TNI AL sebagai kekuatan laut nusantara.

Advertisement

“Kegiatan anjangsana ini merupakan bentuk penghargaan sekaligus silaturahmi untuk menjaga tali persaudaraan. Para senior adalah sosok yang telah banyak memberikan kontribusi besar bagi TNI Angkatan Laut dan bangsa ini,” ujar Laksda TNI Ariantyo Condrowibowo.

Sementara itu di wilayah Surabaya juga dilaksanakan kegiatan serupa. Pangkoarmada II Laksda TNI Ariantyo Condrowibowo diwakili oleh Kepala Dinas Hukum (Kadiskum) Koarmada II Kolonel Laut (H) Yopi Roberti Riry, S.H., M.H., mengunjungi kediaman Laksamana Muda TNI (Purn) I. N. G. Sudihartawan, yang berlokasi di kawasan Keputih, Kecamatan Sukolilo, Surabaya. Laksda Purnawirawan I.N.G Sudihartawan adalah mantan Pangkoarmada II yang menjabat di tahun 2020-2021.

Baca juga :  Menjelang Pemilu 2024 Personil Sat Samapta Polres Bangli Tingkatkan Kegiatan Patroli Blue Light.

Hari Armada RI yang diperingati setiap tahun menjadi momentum untuk mengenang semangat juang para prajurit laut, sekaligus memperkuat nilai-nilai kebersamaan dan pengabdian. Dengan kegiatan ini, diharapkan dapat mempererat hubungan antara generasi penerus dan para pendahulu.

(Pen/2)

Advertisement

Pengaduan via WhatsApp?