Semangat Tak Kenal Usia, Sertu Bek Iwan Yospaty Raih Juara di Kejurnas Karate Piala Kasal IV

Img 20250131 Wa0246

TNI AL. Koarmada II. 31 Januari 2025, Centralberitanews.com – Usia sering dikatakan hanyalah angka, dan hal ini dibuktikan oleh Sertu Bek Iwan Yospaty, prajurit Satuan Komando Pasukan Katak (Satkopaska) Koarmada II, yang berhasil meraih juara 3 di kelas Kumite Veteran TNI-Polri dalam Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Karate Piala Kasal IV 2025. Kompetisi bergengsi ini berlangsung di GOR Gelanggang Remaja, Jakarta Utara, pada 30 Januari – 1 Februari 2025.

Prestasi yang diraih Sertu Bek Iwan Yospaty menjadi bukti bahwa semangat juang dan dedikasi tidak mengenal usia. Meskipun lawan-lawannya memiliki usia lebih muda, ia tetap menunjukkan ketangguhan dan keterampilan tinggi dalam bertanding.

Advertisement

Di tempat terpisah, Pangkoarmada II, Laksda TNI Ariantyo Condrowibowo, memberikan apresiasi atas kegigihan dan semangat juang yang ditunjukkan oleh Sertu Bek Iwan Yospaty. “Prestasi ini bukan hanya kebanggaan pribadi, tetapi juga motivasi bagi seluruh prajurit Koarmada II untuk terus berkarya dan memiliki jiwa muda, meskipun usia terus bertambah,” ujar Pangkoarmada II.

(Pen/2)

Advertisement

Pengaduan via WhatsApp?