Sepekan Berjalan, Polres Bangli Lakukan Anev Operasi Mantab Brata Agung 2023 2024

img 20231026 wa0093

Centralberitanews.com

Polda Bali, Polres Bangli

Seminggu berjalan, Polres Bangli gelar Analisa dan Evaluasi (Anev) Mingguan Operasi mantap Brata Agung 2023-2024 di Ruang Rapat Utama Polres Bangli, Kamis (26/10).

Anev operasi dipimpin langsung Wakapolres Bangli Kompol I Nyoman Gatra, S.H.,M.H., didampingi Kabag Ops AKP I Dewa Gede Oka serta dihadiri para pejabat Operasi Mantap Brata Agung 2023-2024.

Dalam arahannya Wakapolres selaku Waka Ops Res menegaskan bahwa pelaksanaan tugas operasi selama sepekan terakhir dapat berjalan dengan baik, walau demikian dirinya tetap menekankan kepada jajarannya agar meningkatkan kinerja dalam pelaksanaan operasi.

Advertisement

“Operasi dinyatakan berhasil jika kita dapat menjaga situasi kamtibmas selama pelaksanaan Pemilu terutama dalam tahap pendaftaran ini dapat berjalan denga naman, lancar, damai dan sejuk,”tegasnya.

Untuk itu dirinya tetap mengingatkan jajarannya agar tidak underestimate, sebab menurutnya situasi keamanan terutama saat pergelaran pesta demokrasi dapat berubah sehingga dirinya memerintahkan untuk tetap memperhatikan dinamika yang terjadi di Masyarakat dan segera melakukan langkah Langkah Kepolisian jika terjadi permasalahan sekecil apapun agar tidak membesar dan mengganggu stabilitas kamtibmas.

Baca juga :  Wadan Puspenerbal Hadiri Doa Bersama TNl Wilayah Surabaya Jelang HUT ke-79 TNI

Waka Ops Res menambahkan, dari data yang diperoleh secara kwantitas, kegiatan operasi dari masing-masing Satgas terhitung mulai tanggal 19 hingga 26 Oktober 2023 telah mencapai target bahkan melebihi, hal ini tentunya menjadi gambaran bahwa dalam pelaksanaan tugas operasi telah berjalan dengan baik.

“Dari data yang ada, secara kwantitatif pelaksanaan Operasi telah mencapai target mingguan bahkan lebih, untuk itu agar di pertahankan bahkan ditingkatkan sehingga operasi berjalan maksimal,”tutupnya

(IFA)

Advertisement

Pengaduan via WhatsApp?