Tampung Keluhan Warga, Polsek Kutsel Gelar Jumat Curhat.

img 20231201 wa0051

Centralberitanews.com

Polsek Kuta Selatan-Polresta Denpasar, menggelar program Jumat Curhat di lapangan parkir komplek ITDC Nusa Dua, Kuta Selatan, Jumat (01/12). Program ini juga menjadi ajang simakrama dan komunikasi antara Polri dengan masyarakat.

Kapolsek Kuta Selatan Kompol I Nyoman Karang Adiputra, S.H. yang diwakili Kanit Binmas Iptu I Wayan Suwita, S.H. pada kegiatan tersebut menyampaikan maksud dan tujuan kegiatan program Jumat Curhat. “Kami bermaksud menampung keluhan, saran maupun kritik yang membangun bagi Polsek Kutsel terkait kamtibmas” katanya.

Advertisement

Selain menampung keluhan, Iptu I Wayan Suwita, S.H. mengatakan jika Jumat Curhat sebagai ajang simakrama antara masyarakat dan Polri, sehingga sekecil apapun permasalahan di akar rumuput dapat segera dicarikan solusi. “Ya, Kita dengarkan keluhan-keluhan serta masukan dari masyarakat terkait kinerja Polri, di sisi lain dengan turun ke lapangan situasi Kamtibmas jadi kondusif” paparnya.

Pada kesempatan Jumat curhat tersebut masyarakat yang hadir yaitu perwakilan security ITDC Nusa Dua. Adapun dari Polsek Kuta Selatan hadir Kanit Binmas Iptu I Wayan Suwita, S.H, Panit 2 Binmas Ipda I Wayan Kanten serta Bhabinkamtibmas Kelurahan Benoa Aiptu I Made Nidia. Kegiatan berlangsung sekitar 60 menit diakhiri dengan foto bersama. (Kts33)

Baca juga :  Blue Light Patrol Sat Samapta Sambangi Pasar Adat Mengwi

(IFA)

Advertisement

Pengaduan via WhatsApp?