Wakil KDJA II Hadiri Silaturahmi Dalam Rangka Sertijab Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Daerah V/Brawijaya

 

screenshot 20231214 172426 whatsapp

TNI AL. Koarmada II. 14 Desember 2023, Centralberitanews.com –  Wakil Ketua Daerah Jalasenastri Armada II NY. Waty Isswarto, mewakili Ketua Daerah Jalasenastri Armada II Ny. Peni Yayan Sofiyan, menghadiri acara silaturahmi dalam rangka serah terima jabatan (Sertijab) Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Daerah V/Brawijaya, bertempat di aula Kodam V/Brawijaya, Surabaya. Kamis (14/12).

Dalam acara ini, jabatan Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Daerah V/Brawijaya resmi diserahterimakan dari Ny. Shally Farid Makruf kepada Ny. Lisa Rafael Granada Baay.

Melalui sambutannya, Ny. Lisa Rafael Granada Baay selaku Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Daerah V/Brawijaya yang baru berharap nantinya dapat membangun Kerjasama yang baik dengan doa dan dukungan yang diberikan oleh ibu-ibu.

Advertisement

“Pada kesempatan ini pula saya sangat berharap doa dan dukungan dari ibu-ibu, sebagai warga baru tentunya tidak akan berarti apa-apa tanpa adanya support dan dukungan dari ibu-ibu sekalian” jelas Ny. Lisa.

Dalam kesempatan tersebut, Ny. Shally Farid Makruf melalui sambutannya mengucapkan terimakasih atas seluruh dukungan dan kerjasama yang telah diberikan oleh ibu-ibu serta selamat datang Ny. Lisa Rafael Granada Baay.

Baca juga :  Jumat Berkah, LSM Lira Berbagi Jumat Berkah Sasar Di Tiga Lokasi.

“Saya berpesan agar ibu-ibu sekalian slalu menjaga kekompakan dan tali silaturahmi yang ada, jangan pernah ada persaingan di dalam organisasi, serta slalu binalah hubungan yang baik satu sama lain” jelas Ny. Shally.

Advertisement

Pengaduan via WhatsApp?